Blogger Jateng

Olahraga Baseball

Baseball (Bisol) – Pengertian Baseball, Sejarah Baseball, Teknik Dasar Baseball, dan Peraturan Baseball

Olahraga Baseball (Bisbol)

Baseball atau bisboll adalah permainan olahraga yang termasuk kedalam olahraga bola kecil, artikel ini akan membahas tentang artikel Baseball (artikel bisbol) yang meliputi : pengertian baseball, sejarah baseball, teknik dasar baseball, dan peraturan baseball.
Baseball atau yang sering disebut Bisbol adalah olahraga yang cukup terkenal di Amerika Serikat. Tetapi baseball tidak begitu dikenal di seluruh dunia, bahkan di Indonesia olahraga ini sepertinya kurang diminati.

Pengertian Baseball / Bisbol

Baseball atau biasa disebut Bisbol adalah salah satu dari cabang olahraga permainan bola kecil yang terdiri dari 2 regu dengan setiap regu beranggotakan 9 pemain yang saling berlawanan.

Tujuan Olahraga Baseball / tujuan Bisbol

Tujuan dari olahraga baseball adalah untuk mempertahankan tim agar tetap menjadi pemukul bola (batting) agar bisa memperoleh angka dan bisa dapat memenangkan pertandingan.

Sejarah Baseball / Bisbol

Tentang dari mana asal olahraga baseball ini sebenarnya dunia masih memperdebatkan, Ada yang bilang berasal dari Amerika dan ada juga yang bilang baseball berasal dari Inggris. Seorang penulis berita olahraga serta sejarawan kelahiran Inggris yang bernama Henry Chadwick Pada tahun 1903 menerbitkan sebuah berita yang membahas tentang baseball berasal dari Inggris yang diambil dan dikembangkan dari permainan rounders.

Hal itu langsung dibantah oleh  Albert Spalding yang merupakan seorang mantan pemain baseball dan seorang owner Chicago White Stockings. Dia menjelaskan bahwa Baseball diciptakan oleh Abner Doubleday dan olahraga ini berasal dari Amerika Serikat. Albert meminta semua organisasi baseball di seluruh dunia untuk menyelidiki dari mana asal baseball, dan akhirnya dunia menyatakan bahwa Amerika Serikat menjadi negara yang menciptakan olahraga baseball dengan Abner Doubleday merupakan sebagai bapak dari olahraga baseball.

Bukti yang menjadikan negara Amerika Serikat sebagai negara yang pertama kali memainkan baseball  adalah olahraga baseball ini selalu dimainkan setiap hari sabtu tepatnya di New York pada tahun 1823 dan juga klub baseball pertama New York Knickerbockers yang dibentuk pada 23 september 1845 berasal dari Amerika Serikat.
Seiring dengan berjalannya waktu, olahraga baseball ini telah berkembang hingga ke pelosok dunia sehingga dibentuklah IBAF (International Baseball Federation) pada tahun 1938, yang bertujuan untuk mengatur seluruh permasalah mengenai baseball didunia, dan sampai saat ini sudah ada sekitar 124 organisasi nasional menjadi anggota dari IBAF.

Teknik Dasar Baseball / Bisbol

Teknik dasar pada permainan baseball atau bisbol terdiri atas 4 bagian yaitu sebagai berikut :

1.       Teknik Melempar Bola baseball

Dalam teknik melempar bola, para pelempar atau itcher tidak boleh sembarangan dalam melempar, harus disertai dengan teknik yang benar agar pemukul tidak dapat memukul bola yang diberikan oleh pitcher. Cara melempar bola dalam baseball adalah degan cara mengayunkan tangan dari arah atas dan melempar bola tepat ke pada arah pemukul.

2.       Teknik Memegang Stick baseball

Untuk memaksimalkan pukulan dan mencegah cedera pada saat memukul bola, sebaiknya anda mempelajari cara memegang stick terlebih dahulu dengan baik dan benar. Stick baseball harus dipegang dengan kedua tangan dengan erat supaya stick tidak terlepas pada saat memukul.

3.       Teknik Memukul Bola baseball

Pemukul atau batter harus bisa memukul dengan kuat dan dan akurat serta mampu melihat dengan cepat dari mana bola arah datangnya. Peran pemukul pada permainan baseball sangat penting karena 1 pemukul saja gagal dalam memukul akan berakibat fatal bagi satu tim.

4.       Teknik Menangkap Bola

Urusan dalam menangkap bola dapat diserahkan kepada catcher atau penangkap bola, agar bisa menangkap bola yang terlempar dengan keras diperlukan sebuah teknik yaitu jika tubuh semakin dekat dengan bola, maka kesempatan untuk menangkap bola malah makin besar.

Demikianlah artikel tentang olahraga baseball / bisbol yang meliputi pengertiannya, sejarah serta teknik dasar bisbol. Semoga bermanfaat bagi anda.Sekian dan terima kasih.

1 komentar untuk "Olahraga Baseball"

  1. Untuk mempermudah kamu bermain guys www.fanspoker.com menghadirkan 6 permainan hanya dalam 1 ID 1 APLIKASI guys,,,
    dimana lagi kalau bukan di www.fanspoker.com
    WA : +855964283802 || LINE : +855964283802 ||

    BalasHapus